
HINGGA saat ini, hasil seleksi CPNS secara online formasi tahun 2018 yang diselenggarakan Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kaimana akhir April 2019 lalu belum kunjung diumumkan.
Hasil seleksi dimaksud, menurut Sekretaris Panitia Seleksi Daerah (Panselda) CPNS Kabupaten Kaimana, Olivia Hendriette Engelin Ansanay, S.STP, MA, masih menunggu keputusan Panitia Seleksi Tingkat Nasional (Panselnas).
Menurutnya, penetapan kelulusan CPNS menjadi kewenangan Panselnas yang disesuaikan dengan hasil kerja para peserta seleksi beberapa waktu lalu. Panselda akan segera menginformasikan jadwal pengumuman hasil jika sudah ada keputusan Panselnas.
”Untuk pengumuman kita masih menunggu hasil dari Panselnas. Kalau sudah ada baru kita umumkan. Kemungkinan besar bulan ini atau bulan depan” terangnya usai mengikuti apel di Stadion Triton.
Ditambahkan, pengumuman hasil seleksi akan dilakukan secara terbuka kepada publik, baik secara online maupun tertulis dengan menempel lembar pengumuman pada sejumlah titik, maupun melalui media.
“Kalau untuk hasilnya, pasti diumumkan secara terbuka. Salah satunya akan ditempelkan di beberapa titik pada tempat umum, di media, tetapi juga bisa secara online pada situs sscn.bkn.go.id sehingga para peserta bisa mengecek nama mereka dengan menggunakan password,” jelasnya. |AWI|
KAIMANA NEWS Media Informasi Publik