Home / Berita Utama / Dibuka Plt. Bupati Hasbulla, 1629 Pelamar CPNS Kaimana Jalani CAT

Dibuka Plt. Bupati Hasbulla, 1629 Pelamar CPNS Kaimana Jalani CAT

Bagikan Artikel ini:

KAIMANANEWS.COM – Sebanyak 1629 pelamar CPNS Kabupaten Kaimana yang dinyatakan lolos seleksi administrasi mulai menjalani Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) menggunakan Computer Assisted Test (CAT). Seleksi akan berlangsung selama enam hari kerja, 16-22 Oktober 2024.

Pelaksanaan CAT yang difokuskan di Gedung Pertemuan Kaimana Krooy ini, dibuka secara resmi oleh Plt. Bupati Kaimana yang juga Wakil Bupati Kaimana, Hasbulla Furuada, SP, Rabu (16/10/2024).

Pembukaan ditandai pembukaan segel pada pintu ruang CAT, dilanjutkan dengan peninjauan kondisi ruang yang didalamnya sudah dilengkapi 105 unit komputer. Peninjauan dilakukan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan tes.

Plt. Bupati Kaimana, Hasbulla Furuada dalam arahannya menyampaikan selamat berkompetisi kepada 1629 peserta seleksi. Ia berharap, seleksi yang digelar terhindar dari segala bentuk kecurangan.

Menurut Wabup, seleksi dengan sistim CAT ini, dipilih karena dinilai lebih objektif, efisien dan transparan. Oleh karena itu, dirinya menghimbau kepada seluruh peserta untuk mempersiapkan diri dengan baik hingga pada teknis pelaksanaan.

“Tadi disampaikan bahwa tes ini sistem online jadi tidak ada jaminan dari siapa pun untuk meluluskan bapak-ibu. Persiapan yang matang dan tekad kuat dari bapak-ibu peserta sekalian lah yang bisa membawa kalian melewati tes ini dengan hasil yang memuaskan,” ujarnya.

Baca Juga:  9 Anggota Polres Kaimana Terima Penghargaan Bintang Bhayangkara Nararya

Kesempatan yang sama, Kepala Bidang Informasi Kepegawaian Kanreg XIV BKN Manokwari, Matan Refasi menjelaskan, kelulusan seleksi kompetensi dasar CPNS formasi 2024 ini, ditetapkan berdasarkan passing grade atau ambang batas nilai yang menjadi standar acuan kelulusan, untuk selanjutnya mengikuti seleksi kompetensi bidang (SKB).

“Secara nasional ini sedikit beda dengan formasi tahun 2021. Formasi tahun 2021 atau formasi khusus untuk Papua kelulusannya bukan passing grade tapi sistim rangking. Tapi untuk formasi 2024 ini secara nasional menggunakan passing grade, jadi tidak ada kekhususan untuk wilayah manapun,” tegasnya.

Ia berharap, seleksi CPNS 2024 ini menjadi dorongan untuk peserta di Papua umumnya, bahwa wilayah Papua tidak tertinggal dari wilayah barat. “Kita juga bisa, kita harus tunjukkan bahwa anak-anak yang ada di Papua mempunyai pendidikan yang luar biasa. Mari tunjukkan kemampuan bahwa kamu bisa membangun Kabupaten Kaimana dengan kompetensi yang dimiliki,” ujarnya.

Baca Juga:  FM Bunuh Istri Menggunakan Parang karena Dipicu Rasa Cemburu

Sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Kabupaten Kaimana, Onna Lawalata dalam laporannya menjelaskan, seleksi dibagi dalam beberapa sesi dengan jumlah 100 orang per sesi.

Untuk hari pertama 16 Oktober, pelaksanaan tes dilaksanakan dalam 2 sesi, sementara hari lainnya 4 sesi terkecuali hari Jumat hanya dua sesi agar tidak mengganggu waktu salat bagi peserta muslim.

Ditambahkan, setiap harinya akan ada live scor hasil seleksi di youtube Kanreg XIV BKN Manokwari Kabupaten Kaimana. Pelaksanaan seleksi tegas Onna, akan diawasi ketat oleh tim dari BKN Regional XIV Manokwari.

Onna menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kaimana dan terlebih khusus Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kaimana yang telah memberikan dukungan melalu penyediaan jaringan smart city di lokasi tes.

Hadir dalam acara pembukaan tes CPNS ini, Asisten I Setda Kaimana, pimpinan OPD, perwakilan dewan adat dan tokoh adat dari suku nusantara, serta tim pemantau dan pengawas dari BKN Regional XIV Manokwari. |isw|


Bagikan Artikel ini:

Check Also

Pimpin Misa Natal, Pastor Yohanes Ajak Umat Katolik Kaimana Tidak Remehkan Hal Kecil   

Bagikan Artikel ini: KAIMANANEWS.COM – Perayaan misa Natal di Gereja Katolik Paroki Santo Martinus Kota …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *