
KAIMANANEWS.COM – Fasilitasi pendaftaran penduduk, Dinas Administrasi Kependudukan Pencatatan Sipil, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Papua Barat mengunjungi dua sekolah di Kaimana yakni SMA Negeri I dan SMA Negeri 2.
Kunjungan Dinas Kependudukan Papua Barat bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kaimana ini, dalam rangka memberikan pelayanan perekaman KTP-el bagi pemilih pemula sekaligus Aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).
Kepala Dinas Administrasi Kependudukan Pencatatan Sipil, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Papua Barat, dr. Ria Maria Come, M.Ling kepada wartawan menjelaskan, inti dari kegiatan ini adalah selain dalam rangka tertib administrasi kependudukan, juga agar pemilih pemula dapat berpartisipasi dalam pelaksanaan Pilkada.
Pelayanan perekaman KTP-el yang dilaksanakan Dinas Kependudukan Papua Barat ini difokuskan pada beberapa daerah, diantaranya Kabupaten Manokwari, Manokwari Selatan yang sudah selesai dilaknskana, serta Kabupaten Kaimana.
Untuk Kabupaten Kaimana, pelayanan berlangsung selama dua hari, 23-24 Oktober bertempat di dua sekolah yakni SMA Negeri I dan SMA Negeri 2, dengan sasaran perekaman sebanyak 400 siswa berusia 16 tahun dan 17 tahun.
“Kami melakukan perekaman KTP dan aktivasi IKD untuk mereka yang umur 16 sampai 17 tahun. Untuk umur 17 tahun setelah perekaman langsung mendapatkan KTP, sedangkan umur 16 tahun nanti ketika sudah berumur 17 bisa datang ke Kantor Dukcapil Kaimana untuk mengambil KTPnya. Kegiatan seperti ini kami sudah lakukan di Kabupaten Manokwari Selatan, Manokwari dan saat ini Kabupaten Kaimana,” terang dokter Ria, Rabu (23/10/2024).

Dijelaskan, dalam proses pelayanan perekeman KTP-el ini, pihaknya hanya berkedudukan sebagai fasilitator. “Intinya kami Dukcapil Provinsi hanya memfasilitasi. Ketika kami melihat ada kabupaten-kabupaten dengan capaian perekaman KTP yang sekiranya masih banyak yang belum melakukan perekaman kami membuat program memfasilitasi saja,” ungkapnya.
Ditambahkan, Dinas Dukcapil pada intinya siap memberikan perlindungan hukum kepada semua warga negara Indonesia dengan memberikan dokumen kependudukan secara cepat, lengkap, akurat dan gratis dengan sistim pelayanan sampai ke pintu-pintu rumah masyarakat, termasuk sekolah-sekolah.
“Kami melakukan pelayanan selain dalam gedung, juga diluar gedung. Seperti saat ini namanya jemput bola dimana Dukcapil datang ke sekolah-sekolah. Untuk itu kita sangat mengharapkan kesempatan ini digunakan dengan baik oleh siswa-siswi di sekolah dengan dukungan bapak-ibu guru, supaya tidak perlu ke Kantor Dukcapil,” pungkasnya.
Pantauan media ini di SMA Negeri I Kaimana, antusias siswa-siswi berusia 16 dan 17 dalam melakukan perekaman KTP-el cukup tinggi. Tampak beberapa perangkat perekaman berjejer di salah satu ruangan.
Perekaman dilayani sejumlah operator dari Dinas Administrasi Kependudukan Pencatatan Sipil, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Papua Barat mengunjungi SMA Negeri I dan SMA Negeri 2 Kaimana dan Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil Kabupaten Kaimana. |isw|
KAIMANA NEWS Media Informasi Publik