
KAIMANA- Hans Janes Litaay, S.Kep,Ns terpilih memimpin organisasi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Cabang Kabupaten Kaimana masa bakti 2019-2024. Hans mengungguli satu calon lainnya Yohanes Mufara dengan perolehan suara 56 dari total 64 pemilih.
Pemungutan suara melalui kertas suara ini berlangsung disela Musyawarah Daerah (Musda) PPNI Kabupaten Kaimana Tahun 2019 yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna GPI Rehobot, Rabu (27/2).
Disela pelaksanaan Musda, ia mengatakan, akan membawa organisasi PPNI Kaimana sejajar dengan organisasi kesehatan lainnya di Kabupaten Kaimana. Profesi perawat lanjutnya, tidak bisa dipandang dengan sebelah mata, karena posisi perawat sejajar sebagai mitra kerja dari tenaga kesehatan lainnya.
“Profesi perawat tidak bisa dipandang sebelah mata karena perawat ini mitra kerja dari tenaga-tenaga kesehatan yang lain. Olehnya perawat harus dapat menunjukkan bahwa perawat juga bisa bersaing dengan profesi yang lain dalam hal pelayanan kesehatan,” ujar Hans Litaay.
Dijelaskan, saat ini jumlah perawat di Kabupaten Kaimana mencapai 341 orang, yang tersebar di RSUD Kaimana sebanyak 145 orang, 10 Puskesmas sebanyak 183 orang, dan Dinas Kesehatan sebanyak 13 orang.
“Sehingga total perawat di Kaimana 341 orang. Itu berarti bahwa profesi perawat mempunyai jumlah yang cukup banyak, sehingga kedepannya harus mampu menunjukkan yang terbaik dalam memberikan pelayanan,” imbuhnya sembari mengatakan Musda yang dilaksanakan ini menjadi moment penting untuk meningkatkan profesionalisme para perawat. |CR13|AWI|
KAIMANA NEWS Media Informasi Publik