Home / Berita Utama / Wabup Isak Waryensi Pimpin Upacara HUT KORPRI ke-54  

Wabup Isak Waryensi Pimpin Upacara HUT KORPRI ke-54  

Bagikan Artikel ini:

KAIMANANEWS.COM – Wakil Bupati Kaimana, Isak Waryensi, Selasa (2/12/2025) memimpin upacara HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-54 yang dipusatkan di Halaman Kantor Bupati Kaimana.

HUT Korpri yang mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Bersama Korpri Mewujudkan Indonesia Maju” ini, diikuti ratusan ASN perwakilan OPD bersama Pimpinan masing-masing, serta Sekda bersama para Asisten dan Staf Ahli Bupati Kaimana.

Wabup Isak dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dharma bakti, dedikasi, dan loyalitas yang telah Korpri tunjukkan selama lebih dari setengah abad dalam menjalankan tugas negara.

“Saudara telah bekerja keras untuk melayani dengan sepenuh jiwa, profesional dan bekerja untuk kemaslahatan masyarakat, kejayaan bangsa, serta kemajuan negara,” ujarnya membacakan sambutan tertulis Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional, Zidan Arif Fakrulloh.

Baca Juga:  6-17 Mei, KM Tidar dan Tatamailau Istirahat Berlayar, Nggapulu Dilarang Angkut Penumpang

Dikatakan, tema peringatan HUT Korpri ke-54 mencerminkan tekad Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap menjaga persatuan, solid, berintegritas, dan mandiri dalam pengabdian, menjadi kekuatan moral dan profesional, menjadikan Korpri sebagai kekuatan pemersatu dan penggerak birokrasi demi terwujudnya Indonesia yang maju, adil, berdaya saing, dan berkeadilan, dengan semangat memperkuat solidaritas dan persatuan di antara anggota Korpri.

Baca Juga:  Pemkab Kaimana Gelar Lelang Jabatan untuk 5 Jabatan Lowong

“Korpri harus menyatukan hati, pikiran dan tenaga untuk persatuan, kesatuan dan persaudaraan. Tidak ada pilihan lain kecuali kembali ke jati diri sebagai bangsa yang santun, berjiwa gotong royong, toleran, menuju satu arah pembangunan nasional untuk mewujudkan Indonesia adil, dan makmur menuju Indonesia Maju pada Tahun 2045,” ujar Wabup.

Diakhir sambutannya, Wabup mengajak seluruh anggota Korpri untuk terus berinovasi, memperkuat pengabdian, serta bekerja sepenuh hati untuk kemajuan bangsa dan negara. “Pengabdian saudara senantiasa dinantikan oleh masyarakat. Selamat HUT ke-54 Korpri Tahun 2025,” pungkasnya. |isw|


Bagikan Artikel ini:

Check Also

Pimpin Misa Natal, Pastor Yohanes Ajak Umat Katolik Kaimana Tidak Remehkan Hal Kecil   

Bagikan Artikel ini: KAIMANANEWS.COM – Perayaan misa Natal di Gereja Katolik Paroki Santo Martinus Kota …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *