Home / Berita Utama / Speedboat Terbalik, Tim Monitoring Pemda Kaimana Jadi Korban

Speedboat Terbalik, Tim Monitoring Pemda Kaimana Jadi Korban

Bagikan Artikel ini:

KAIMANA- Kejadian naas menimpa speedboat yang ditumpangi 8 pegawai lingkup Pemerintahan Kabupaten Kaimana dan 1 driver, usai melaksanakan tugas monitoring pekerjaan pemerintah di wilayah Distrik Buruway.

Peristiwa ini terjadi Minggu (25/11/2018) sekitar Pukul 19.00 WIT. Speedboat milik Dinas Pendidikan yang mereka tumpangi terbalik di perairan antara Kambala dan Tanjung Simora akibat dihantam ombak.

Semua selamat dalam peristiwa ini, namun 6 diantaranya sedang menjalani perawatan di RSUD Kaimana karena kondisi tubuhnya yang masih lemas.

Abidin Azis Fenetiruma, salah satu korban yang ditemui di RSUD Kaimana menuturkan, peristiwa ini terjadi saat speedboat yang mereka tumpangi dihantam gelombang keras sebanyak dua kali.

Baca Juga:  Polres Kaimana Ingatkan Masyarakat Tidak Melakukan Perjalanan Laut Selama Musim Angin

Sesudahnya, air mulai masuk dan menggenangi bagian dalam longboat. Dalam situasi yang tidak memungkinkan ini, mereka mengambil jerigen BBM untk dijadikan pelampung. Namun yang bertahan dengan bantuan jerigen hanya 7 orang, sedangkan dua lainnya menghilang.

“Itu kejadiannya sekitar jam 7 malam, tiba-tiba ombak besar tabrak longboat sebanyak 2 kali, lalu air mulai masuk kedalam longboat. Untuk selamatkan diri kami ambil jerigen untuk dijadikan pelampung,’’ ungkap Abidin.

Setelah kurang lebih 9 jam lamanya bertahan disekitar perahu yang sudah dalam posisi terbalik, sekitar Pukul 04.00 WIT Senin (26/11), beberapa dari mereka, bergerak mencari bantuan dan bertemu satu kapal yang sedang melintas.

Baca Juga:  Lama Dirindukan, TERKABUL Janji Bangun Jembatan Penghubung Kampung Marsi dan Sisir II

Dengan bantuan kapal tersebut, seluruh korban, 4 diantaranya perempuan, berhasil dievakuasi. Tiba di pelabuhan mereka langsung dilarikan ke RSUD Kaimana untuk mendapatkan pertolongan.

‘’Setelah 9 jam bertahan, sekitar jam 4 subuh baru ada pertolongan. Alhamdullilah semua 9 orang selamat,” ungkap Abidin sembari menjelaskan, 8 orang selain driver merupakan tim monitoring dari Bappeda Kaimana.

Turut melihat langsung kondisi korban di RSUD Kaimana, Wakapolres Kaimana Kompol Ismail Ibrahim, Sekretaris Bappeda Akbar Sofyan Inan, sejumlah rekan kerja korban, serta keluarga. Hingga berita ini diturunkan, beberapa korban sudah kembali ke rumah. |CR10|IWI|


Bagikan Artikel ini:

Check Also

Pimpin Misa Natal, Pastor Yohanes Ajak Umat Katolik Kaimana Tidak Remehkan Hal Kecil   

Bagikan Artikel ini: KAIMANANEWS.COM – Perayaan misa Natal di Gereja Katolik Paroki Santo Martinus Kota …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *