Home / Berita Utama / Karyawan PT. Agro Tama Jaya Kaimana Tewas Tertimpa Kayu

Karyawan PT. Agro Tama Jaya Kaimana Tewas Tertimpa Kayu

Bagikan Artikel ini:

KECELAKAAN kerja kembali terjadi di Kaimana, Minggu (7/7/2019). Kali ini menimpa salah satu karyawan PT. Agro Tama Jaya bernama Rusmayanto (37). Perusahaan ini beroperasi di Kampung Gaka, Distrik Buruway.

Kapolda Papua Barat Brigjen Pol. Herry Rudolf Nahak melalui Kabid Humas, AKBP Mathias Krey kepada wartawan menjelaskan, kecelakaan yang terjadi di lokasi kerja PT. Agro Tama Jaya tersebut menyebabkan satu korban meninggal.

Terkait kronologis kejadian, Kabid Humas Mathias Krey menjelaskan, pada saat kejadian, korban bersama-sama dengan rekan bernama Hendro Sudanto yang merupakan operator axavator dan Ahmad Basarudin yang merupakan operator chainsaw.

Baca Juga:  Wabup Sebut Pemotongan Kapal Milik JSL Cemarkan Lingkungan

Pada pukul 8.00 WIT, ketiganya bersama-sama ke lokasi blok km 31 dan km 43 untuk membersihkan kayu di lokasi penebangan yang sedang dilingkari pohon beringin.

Ketika sedang membersihkan, tiba-tiba batang pohon beringin patah dan mengenai eksavator serta menimpa korban hingga meninggal di tempat. Saat itu, korban berada sekitar 7 hingga 10 meter dari titik patahan kayu.

Sekitar pukul 14.40 WIT, jenazah korban pun dievakuasi dari lokasi menuju Kota Kaimana, dengan menggunakan longboat milik perusahaan PT Argo Tama Jaya. “Pada pukul 17.30 WIT, jenazah tiba di RSUD Kaimana guna dilakukan visum,” pungkas mantan Wadir Sabhara Polda Papua Barat ini.

Baca Juga:  KSAD Dudung Abdurachman Resmikan Sarana Air Bersih Kampung Marsi dan Sisir yang Dibangun Kodim 1804 Kaimana

Rencananya, korban akan dipulangkan ke daerah asalnya, yakni di Desa Bumirejo, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Jawa Tengah.

Menurut Kabid Humas, penyidik dari Sat Reskrim, Tim Identifikasi, serta anggota Polsek Buruway saat menerima informasi langsung mendatangi TKP, dan melaksanakan olah TKP serta mendata saksi-saksi untuk proses selanjutnya. |ARI|AWI|


Bagikan Artikel ini:

Check Also

Ipda Rikky Eramuri Resmi Jabat Kapolsek Teluk Etna

Bagikan Artikel ini: KAIMANANEWS.COM – Inspektur Polisi Dua (IPDA) Rikky Eramuri, S.E.,M.M resmi menjabat Kapolsek …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *